Sabtu, 13 Agustus 2011

Yang Dibutuhkan Berdagang di Internet

Untuk dapat berdagang di internet (bisnis online) sama halnya dengan bisnis offline maka yang kita butuhkan adalah


1. Produk (informasi,barang,jasa)
Produk yang kita jual disini sebenarnya apa saja bisa kita jual secara online. Dalam pemilihan produk yang kita jual kita harus jeli melihat kebutuhan pelanggan di internet.


2. Tempat Berdagang,Toko (Website)
Untuk dapat memasarkan,memajang produk yang kita jual maka kita membutuhkan toko,tempat. Di Internet toko yang kita butuhkan adalah berupa Website. Baik itu website milik kita sendiri atau website milik orang lain yang memberikan fasilitas untuk mengiklankan produk orang lain. Tetapi untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal maka sebaiknya kita membuat website pribadi untuk pruduk yang akan kita jual. Di Internet banyak kok jasa-jasa pembuatan website murah, dan ada juga tersedia jasa website gratis. Jadi anda tinggal pilih mau yang mana. Tetapi untuk para pemula saya sarankan untuk memilih yang gratis dulu (blogspot.com / wordpress.com) dan setelah menunjukkan hasil baru mencoba untuk website yang lebih propesional lagi. Untuk mendpatkan panduan cara belajar membuat wesite dapat anda dapatkan di website dibawah ini :
http://www.jokosusilo.com


3. Pembeli,pelanggan (Konsumen)
Pelanggan atau pembeli akan mencari apa yang dibutuhkannya pada toko yang menjual produk yang dibuthkannya. Contohnya pelanggan yang ingin mencari produk kesehatan tentunya pergi ke apotik dan tidak ke toko sayur. Begitu juga di Internet, orang yang mencari informasi mengenai bisnis online akan mengunjungi situs-situs atau website yang memberikan informasi itu seperti : formulabisnis.com,kumpuljutawan.com,cafeebisnis.com dan banyak lagi yang lain.


Saya rasa cukup disini dulu informasinya, semoga bermanfaat bagi para blogger yang ingin mencoba berbisnis online. Silahkan anda rancang dan tentukan dulu produk, lalu membuat website atau menggunakan website orang lain dulu untuk beriklan. Lakukan langkah diatas secara bertahap dan dengan penuh keyakinan bisnis itu akan mengahsilkan dan fokus. Jangan lupa berdoa kepada Allah SWT karena tanpa dengan keikhlasan dan ridoNYA kita memperoleh keberhasilan dalam bidang apapun di Muka Bumi ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar